Pendapatan Daerah Kabupaten Purbalingga dalam Perubahan APBD 2021 diperkirakan naik Rp4.659.930.000, atau 0,24 persen dari target yang telah ditetapkan sebesar Rp1.975.765.702.000 sehingga menjadi Rp1.980.425.632.000.
Selain proyeksi pendapatan daerah naik, belanja daerah dalam Perubahan APBD 2021 juga naik. Belanja daerah direncanakan naik 6,49 persen atau Rp130.889.138.000. Dari Rp2.016.926.613.000 menjadi Rp2.147.815.751.000.
Belanja daerah di antaranya untuk membiayai pemenuhan kekurangan belanja wajib pemerintah. Penyediaan anggaran untuk penanganan dampak Covid-19, utamanya penanganan kesehatan.