Rancangan peraturan daerah (Raperda) APBD Perubahan (APBD-P) 2021 Kabupaten Klaten sudah disetujui oleh DPRD. Dalam Raperda APBD-P 2021 tersebut, disetujui anggaran pendapatan daerah Rp2,5 triliun dan anggaran belanja daerah Rp2,9 triliun.
Untuk APBD-P 2021 ini difokuskan pada pemulihan ekonomi, terutama terhadap penanganan dampak Covid-19. Terutama melalui belanja tak terduga (BTT) sekitar Rp72 miliar yang nantinya untuk pemulihan ekonomi.Kegiatan pemulihan ekonomi yang dimaksud antara lain bantuan modal kepada pengusaha kecil dan santunan kepada keluarga yang kehilangan keluarganya karena covid.