Pemerintah Kabupaten Blora akan melakukan revitalisasi sebagian Alun-alun Blora pada tahun ini. Rencananya, pembangunan alun-alun akan menggunakan dana APBD 2024.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Blora Mahbub Djunaidi. Anggaran untuk perawatan alun-alun telah ditetapkan di 2024 ini. Tercatat, Pemkab Blora bakal menggelontorkan Rp 600 juta untuk merawat jantung kota itu.