Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kudus menyiapkan anggaran sebesar Rp9,37 miliar untuk melakukan perbaikan 58 sekolah dasar (SD) dan SMP yang rusak di Kabupaten Kudus. Perbaikan ini dibiayai dengan APBD 2025 dan target pembangunan pada Maret 2025.
Anggaran tersebut dibagi ke dalam 49 paket pekerjaan (untuk sekolah tingkat SD) senilai Rp8,42 M dan 9 paket pekerjaan (untuk sekolah tingkat SMP) senilai Rp944,02 juta.