Dana Desa yang diterima Kab. Batang pada tahun 2019 ini sebesar Rp192,3 M. Tahun sebelumnya, hanya Rp168,4 M. Dana itu akan dicairkan tiga tahap. Pertama 20% atau setara Rp38,4 M, tahap dua 40% setara Rp76,9 M dan tahap tiga 40% setara Rp76,9 M.
Dari 239 desa penerima DD, Desa Banjkiran menjadi penerima DD terbesar tahun ono, yakni Rp1,3 M. Sementara paling kecil Desa Kaliboyo, yakni Rp707,4 juta.
Selain DD, Pemkab Batang juga menambah ADD untuk 2019, yaitu menjadi Rp84,9 M dari tahun sebelumnya sebesar Rp81,1 M.