BPK Perwakilan Provinsi Jateng Terima Kunjungan Mahasiswa Fakultas Ekonomi Unimus

BPK Perwakilan Provinsi Jateng menerima kunjungan mahasiswa Program Studi (Prodi) Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Semarang (FE Unimus), Selasa (23/4) kemarin. Tiba di kantor sekira pukul 8.30 WIB, 50 mahasiswa semester 4 prodi akuntansi tersebut disambut Kepala Sekretariat Perwakilan (Kasetlan) BPK Provinsi Jateng Acep Acep Mulyadi. Turut mendampingi para mahasiswa, Kepala Program Studi (Kaprodi) Akuntansi Fakultas Ekonomi Unimus R. Ery Wibowo.

Menurut Kaprodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Unimus R. Ery Wibowo, kunjungan para mahasiswa ke BPK Perwakilan Provinsi Jateng  merupakan salah satu program dalam kurikulum pembelajaran yang diterapkan di FE Unimus, yang diistilahkannya dengan grounded learning. Selain ke BPK Perwakilan Provinsi Jateng, kata Ery Wibowo, para mahasiswa juga diajak berkunjung ke beberapa instansi pemerintah lainnya. “Dengan berkunjung langsung ke BPK  dan intansi-instansi pemerintah ini, kami berharap para mahasiswa memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang tugas dan wewenang masing-masing instansi, khususnya terkait bidang ilmu yang mereka geluti,” kata Ery Wibowo.

Kunjungan mahasiswa  ke BPK Perwakilan Provinsi jateng tersebut diisi dengan penyampaian materi oleh Kasetlan BPK Provinsi Jateng Acep Mulyadi. Dalam kesempatan tersebut, Kasetlan BPK Provinsi Jateng memaparkan tentang dasar hukum, struktur organisasi, serta tugas dan kewenangan BPK. Acep Mulyadi juga menjelaskan tentang  jenis-jenis pemeriksaan dan prosedur pemeriksaan yang dilakukan oleh BPK.  Kepada para mahasiswa, Kasetlan BPK Provinsi Jateng Acep Mulyadi juga menjelaskan tentang nilai-nilai dasar BPK. “Dalam melaksanakan tugasnya, setiap pemeriksa BPK harus senantiasa berpegang pada nilai-nilai integritas, independensi, dan profesionalisme,” kata Acep.

Acara juga diisi dengan sesi tanya jawab.  Dalam sesi ini, para mahasiswa antara lain menanyakan tentang siapa yang akan memeriksa lembaga BPK,  cara agar bisa diterima sebagai pegawai BPK, serta perbedaan BPK dengan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

Acara berlangsung tertib dan relatif santai. Para mahasiswa tampak antusias menyimak materi yang disampaikan oleh Kasetlan BPK Provinsi Jateng Acep Mulyadi. Ketika sesi tanya jawab,  para peserta juga tampak bersemangat menanyakan hal-hal yang berkaitan dengan BPK. Acara diakhiri dengan saling bertukar cinderamata  dan dilanjutkan dengan foto bersama.