Bupati Kudus Optimistis Pencairan BLT DBHCHT Bisa Dongkrak Perekonomian Daerah

Bupati Kudus HM Hartopo optimistis pencairan Bantuan Langsung Tunai Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) kepada puluhan ribu buruh rokok bisa mendongkrak perekonomian daerah. Apalagi pencairan BLT DBHCHT tersebut dilakukan jelang lebaran dan bersamaan pula dengan pencairan THR.

BLT DBHCHT tahun 2023 ini memang mulai dicairkan sebelum perayaan lebaran. Data dari Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kudus, total ada 77.236 buruh rokok di Kudus yang mendapat kucuran BLT DBHCHT.

[Selengkapnya]