Penanganan Covid-19, Pemkab Brebes Refocusing Anggaran Rp140 Miliar

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Brebes merefocusing anggaran sebesar Rp140 miliar dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang ada. Anggaran refocusing tersebut diperuntukkan penanganan Covid-19 di Kabupaten Brebes.

Dalam refocusing tersebut, Pemkab mengupayakan untuk membayar tunggakan insentif tenaga kesehatan (nakes) tahun 2020 yang belum dibayarkan. Nilainya mencapai Rp32 miliar. Selain tunggakan insentif nakes tahun lalu, Pemkab juga tengah menghitung insentif nakes untuk tahun 2021 berjalan, yang juga akan dimasukkan ke anggaran refocusing. Untuk tahun berjalan ini nilainya sekitar Rp43 miliar.

 

[Berita Selengkapnya]