Pendataan Lahan Pengganti Rampung Pekan Ini

Progres pengadaan lahan untuk pendirian unit sekolah baru SMP N 3 Cilongok, saat ini sudah sampai pada pendataan untuk tanah pengganti. Proses tersebut, ditargetkan bisa rampung pekan ini.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas Joko Wiyono melalui melalui Kasi Sarana Prasarana Sekolah Menengah Pertama Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas, Fluid Meka Heriyanto mengatakan SMP N 3 Cilongok lagi proses sedang medata untuk tanah pengganti. Setelah itu kita ajukan ke BPN untuk pengajuan peta bidang.

Lanjut, untuk pembangunan SMP N 3 Cilongok diperlukan lahan sekitar Kita butuh sekitar 6.000 sampai 7.500 meter persegi. Sedangkan untuk alokasi anggaran pembangunan fisik sekolah diperlukan Rp 25 sampai Rp 30 miliar. Anggarannya Rp 3,850 miliar untuk pengadaan lahan.

[Selengkapnya]