SELESAI PEMERIKSAAN, BPK VALIDASI HASIL PEMERIKSAAN

DSCN8264Semarang, 24 Juni 2013 – BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Tengah menyelenggarakan kegiatan Penyusunan dan Validasi Bahan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan I Tahun 2013. Kegiatan yang dibuka oleh Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi Jawa Tengah, Bambang Adiputranta, ini diikuti oleh Kelapa Subauditorat Jawa Tengah I, II, III, dna IV, Kepala Unit Pemeriksa, Ketua Tim Senior, dan Tim Pemeriksa Semester I Tahun 2013 di wilayah Provinsi Jawa Tengah. Kegiatan yang rutin dilakukan setiap tahunnya ini juga merupakan perwujudan atas tindak lanjut terkait Nota Dinas Kepala Direktorat Evaluasi dan Pelaporan Pemeriksaan Nomor 376/ND/XII.2/06/2013 tentang Pengumpulan Bahan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester I Tahun 2013.

Kegiatan Penyusunan dan Validasi Bahan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan I Tahun 2013 ini dilaksanakan di Auditorium Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Tengah dan akan berlangsung selama dua hari mulai tanggal 24 sampai dengan 25 Juni 2013. Di hari kedua pelaksanaan kegiatan, dijadwalkan akan dilakukan Sosialiasi Petunjuk Teknis Penyusunan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester oleh Tim Evaluasi dan Pelaporan Pemeriksaan BPK RI.

DSCN8260