Kegiatan Kuliah Kerja Lapangan (KKL)/ company visit/ kunjungan studi merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilakukan oleh beberapa kampus/ sekolah. Tidak terkecuali mahasiswa D3 Akuntansi Politeknik Negeri Semarang (Polines) yang menerapkan kegiatan KKL, salah satunya dengan melakukan kunjungan studi ke kantor BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah (BPK Jateng). Sebanyak 43 Mahasiswa dan 1 dosen pembimbing berkunjung ke BPK pada Senin (06/02). BPK Jateng menerima kunjungan tersebut dengan menggelar acara sosialisasi ke-BPK-an.
Berlangsung di auditorium BPK Jateng, acara kunjungan studi dimulai sekira pukul 09.15 WIB, sesaat setelah rombongan dari Polines mengikuti office tour yang dipandu oleh tim humas BPK Jateng. Selama office tour, tim humas mengajak rombongan mahasiswa polines ke Perpustakaan, Masjid Baitul Hasib, ruang publik, ruang arsip, ruang tamu VIP, kantin dan fitness center. Para mahasiswa tampak antusias mengikuti office tour. Untuk menambah semangat para mahasiswa, tim humas memberikan challenge kepada para mahasiwa untuk mengunggah foto-foto mereka selama office tour ke media sosial. Nantinya, pengunggah foto dengan “like” terbanyak berhak menerima doorprize menarik dari BPK Jateng.
Dibuka doa bersama, acara dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Sekretariat Perwakilan (kasetlan) BPK Jateng Setyo Esti Agustini yang diawali dengan ucapan selamat datang. Setyo Esti menyampaikan apresiasinya karena para mahasiswa telah menjadikan BPK Jateng sebagai destinasi kunjungan studi. Setyo Esti juga menjelaskan adanya beberapa layanan dan fasilitas di BPK Jateng yang bisa diakses oleh para mahasiswa dan kalangan akademisi. “Kami membuka kesempatan bagi mahasiswa yang akan melakukan penelitian serta magang di BPK Jateng. Jadi bagi yang ingin mendapatkan informasi mengenai layanan BPK Jateng, silakan mengakses layanan publik kami melalui PIK atau whatssApp official,” ujarnya.
Di akhir sambutan, Setyo Esti berpesan agar mereka benar-benar memanfaatkan kunjungan ke BPK Jateng sebagai ruang belajar tentang BPK. “Silakan nanti mahasiswa untuk aktif bertanya, gali informasi sebanyak-banyaknya di acara ini,” katanya.
Sementara itu, saat memberikan sambutan, dosen pendamping mahasiswa Polines Nina Woelan Soebroto menjelaskan bahwa kunjungan studi merupakan salah satu kegiatan rutin para mahasiswa Polines. Menurut Nina, kunjungan studi ke BPK Jateng diharapkan dapat menambah wawasan para mahasiswa D3 tentang BPK dan dunia kerja. “Program studi D3 diharapkan langsung diterima di dunia kerja setelah lulus. Mohon dukungannya kepada Ibu narasumber untuk juga memberikan wawasan tentang dunia kerja,” kata Nina.
Usai sesi sambutan, acara dilanjutkan dengan penyampaian materi sosialisasi ke-BPK-an oleh Kasubbag Humas BPK Jateng Siti Rahmawati Arifah, yang antara lain menjelaskan tentang dasar hukum, fungsi, tugas, tanggung jawab, dan nilai-nilai dasar BPK, serta peran Internasional BPK. Kepada para mahasiswa, Siti R. Arifah juga menjelaskan tentang tahapan, acuan, dan gambaran pelaksanaan kerja pemeriksaan. Selain materi sosialisasi ke-BPK-an, di kesempatan tersebut, disampaikan juga tentang pelayanan publik di BPK, antara lain pengaduan masyarakat, permohonan informasi, permohonan ijin dan data penelitian, serta permintaan magang. Dipandu oleh Setyawan selaku moderator, penyampaian materi juga diisi sesi tanya jawab.
Melengkapi acara sosialisasi, para mahasiswa diajak bermain kuis kahoot. Sesi kuis berlangsung semarak karena selain soal-soal terkait materi tentang BPK, sebagian soal kuis juga lucu dan penuh kejutan. Kemeriahan berlanjut saat MC mengumumkan nama para pemenang kuis. Tak hanya pemenang kuis, souvenir juga diberikan kepada mahasiswa yang aktif selama sosialisasi dan pengunggah foto saat office tour dengan like terbanyak. Acara kunjungan studi siang itu ditutup dengan foto bersama.