SEMARANG- Walikota Semarang mengharapkan sejumlah OPD dapat mencapai target pendapatan pada 2018. Hal ini disampaikan pada Rapat Koordinasi Evaluasi Pendapatan Semester I TA 2018.
Diantaranya Dinas Perhubungan yang memaparkan pendapatan parkir tepi jalan hingga Juni 2018 baru menghimpun Rp1,42 miliar, dengan target pendapatan Rp15 miliar.
Demikian juga Dinas Perdagangan yang ditargetkan Rp25 miliar baru terealisasi 25 persen. Dinas Perkim yang ditargetkan Rp3,9 miliar hingga kini baru terealisasi Rp1,6 miliar. Dinas Perikanan hingga Juni 2018 baru mendapat sekitar 30,4 persen dari target Rp150 juta.