Kasetlan BPK Jateng Beri Pengarahan Kepada Pegawai

Selasa (19/2/2019), segenap pegawai penunjang dan pendukung BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah berkumpul di ruang kelas BPK Jateng untuk menerima pengarahan yang akan disampaikan oleh Kepala Sekretariat Perwakilan (Kasetlan) BPK Jateng yang baru, yaitu Bp. Acep Mulyadi, S.E., M.M., Ak. Menggantikan Bp. Sidik Sardjoko, Bp. Acep Mulyadi resmi menjabat sebagai Kasetlan BPK Jateng sejak dilantik tanggal 29 Januari 2019. Beliau sebelumnya menjabat sebagai Kepala Sub Auditorat Bengkulu I BPK Perwakilan Provinsi Bengkulu dan mulai aktif di BPK Perwakilan Jateng tanggal 18 Februari 2019.

Pergantian pejabat/personil dalam suatu organisasi merupakan hal yang lazim terjadi. Melalui pergantian personil tersebut, suatu organisasi diharapkan dapat meningkatkan kinerja lebih baik dari sebelumnya. Sebelum mulai menjalankan rutinitas baru sebagai Kasetlan BPK Jateng, Bp. Acep mengadakan pertemuan dengan para staf sekretariat dengan tujuan saling mengenal satu sama lain. Kesempatan tersebut sekaligus dapat dimanfaatkan untuk  menampung berbagai ide, gagasan, masukan, atau kritik dalam pelaksanaan tugas kesekretariatan. Para staf juga diperkenankan untuk menyampaikan hambatan, kesulitan, atau kendala yang dihadapi selama melaksanakan tupoksi masing-masing sehingga ajang tersebut dapat digunakan untuk mencari solusi terbaik dan dibahas secara bersama-sama.

Dalam kesempatan tersebut, beberapa pegawai dari Subbagian Humas, SDM, Umum dan TI, Keuangan, TU Kalan, dan Hukum, menyampaikan kendala-kendala yang dihadapi dalam melaksanakan tupoksinya, ada pula yang menanyakan kebijakan yang diambil apabila mengalami kondisi tertentu dalam pelaksanaan tupoksinya. Selain itu, ada juga pegawai yang memberi masukan untuk dapat dipertimbangkan oleh pimpinan.

Acara pengarahan Kasetlan berlangsung lancar dan diakhiri dengan foto bersama di ruang Galeri Prestasi BPK Jateng. (^)